SEKATO.CO.ID | JAKARTA – Si Jago merah melalap bangunan gedung Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) di Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (8/12). Tampak api sudah berkobar dengan cepat di salah satu bangunan.
Berdasar video yang diterima Suara.com, beberapa pegawai Kemenkumham tampak berhamburan keluar ruangan. Api tampak melahap lantai dasar sebuah gedung di kompleks Kemenkumham.
Tampak, ada seorang pria berlari menyelamatkan sepeda motor saat api sudah berkobar di salah satu ruangan.
“Motor, motor,” teriak pria dalam video.
Insiden terbakarnya gedung Kemenkumham dibenarkan oleh dikonfirmasi oleh Koordinator Humas Setjen Kemenkumham Tubagus Erif Faturahman.
“Kebakaran di kantor Kemenkumham,” katanya.
Tubagus mengatakan petugas pemadam kebakaran (Damkar) tengah berjibaku memadamkan si jago merah. Belum diketahui pasti penyebab kebakaram tersebut. Api masih berkobar hingga saat ini.
“Petugas damkar sudah tiba memadamkan api. Peyebab masih belum diketahui, akan segera update jika sudah ada info baru,” jelas Tubagus.
SUARA.COM
Discussion about this post